Senin, 21 Maret 2011

Khasiat Teh Rosella Merah

Rosella (Hibiscus Sabdariffa.Linn) adalah tanaman perdu yang diperkirakan berasal dari India Timur, kemudian menyebar secara luas ke daerah tropis dan sub tropis termasuk Indonesia.Pohon ini tumbuh dari biji dengan ketinggian yang bisa mencapai 3 – 5 meter serta mengeluarkan bunga hampir sepanjang tahun. Bunga Rosella berwarna cerah dengan kelopak bunga atau kaliksnya berwarna merah gelap, tebal dan mempunyai rasa yang masam.

Tertarik untuk menjadi Agen kami silahkan hubungi kami di

Tlp. 0251 7115 116
Hp. 0812 1378623
Email rhpcenter@gmail.com


Kelopak bunga ini mengandung vitamin C, vitamin A, asam amino, protein dan kalsium dan dimanfaatkan sebagai minuman teh herbal, sirup herbal, bahan pewarna dan perasa dalam membuat puding dan ice cream. Daun muda rosella juga bisa dimakan sebagai ulam atau salad. Sementara di India, bijinya dimanfaatkan untuk mengobati penyakit kulit, kekurangan darah dan kelesuan. Di Sudan, Rosella diproses menjadi minuman tradisional yang dinamakan Karkadeh dan merupakan minuman kebangsaan orang Sudan.

Khasiatnya :

Sebagai minuman teh herbal, rosella dapat mencegah kekurangan nutrisi (mal nutrisi) dan mengobati penyakit, seperti : mengurangi kekentalan darah (viskositas darah), peluruh kencing dan merangsang keluarnya empedu dari hati, menurunkan tekanan darah, mencegah asteriosklerosis, meningkatkan peristaltik usus, mengobati cacingan, mematikan terhadap mycobacterium tuberculosis penyebab TBC, anti kejang, mengurangi batuk, meningkatkan stamina, memperlancar kencing, mempermudah buang air besar, mencegah serangan jantung, antiseptic usus serta dapat mengurangi kecanduan alkohol dan narkoba.

Aturan Minum:

  • Untuk pencegahan kekurangan nutrisi : minumlah teh herbal ini 3 gelas sehari @ 150 cc
  • Untuk pengobatan penyakit : teh herbal ini diminum sebanyak 5 – 10 gelas sehari @ 150 cc

0 komentar:

 
Rumah Herbal Propolis Jl. Raya Ciomas Pintu Ledeng | Ruko Nuansa Hijau Blok R No. 4 | +62 251 7115 116 - +62 812 1378623 | Fax +62 863 7007